Dekorasi Ulang Tahun Anak – Apakah anak Anda akan berulang tahun dalam waktu dekat ini? Rayakan saja dengan ulang tahun anak di rumah, tak usah menyewa restoran hingga menyewa sebuah gedung yang mahal. Apalagi untuk yang merayakan ulang tahun anak umur 1 tahun pastinya ingin lebih dekat dengan keluarga dimana salah satu solusinya merayakan di rumah sendiri.
Perayaan ulang tahun di rumah umumnya tidak akan terlepas dari beberapa nama barang ini seperti kue, lilin ulang tahun, hingga dekorasi. Akan tetapi apa jadinya jika kalian ingin ulang tahun anak nanti perayaannya tidak terlalu heboh atau hanya sekedar menghadikan dekorasi ulang tahun sederhana dengan bujet terbatas? Tentunya saja sangat bisa. Yang terpenting ialah dekorasi ulang tahun anak ini tetap cantik, menarik, dan bisa menambah keceriaan suasana nantinya.
Nah, bagi yang kebetulan hari ini sedang bingung mencari ide dekorasi ruang yang tepat untuk ulang tahun anak, perkenankan pada kesempatan kali ini untuk kami bagikan beberapa inspirasi terbaik. Berikut ide dekorasi ulang tahun anak perempuan dan anak laki-laki di rumah paling kece yang bisa kalian coba.
Contoh Dekorasi Ulang Tahun Anak Perempuan dan Laki-Laki Ceria
1. Dekorasi ulang tahun anak dengan tema
Memilih dekorasi ultah anak sesuai dengan tema tertentu menjadi pilihan yang tepat bagi kalian dalam mendesain ruangan agar lebih unik dan berkarakter. Misalnya saja Anda bisa menerapkan dekorasi ulang tahun anak hello kitty, dekorasi ulang tahun anak little pony, ataupun dekorasi ulang tahun anak spiderman untuk anak laki-laki. Sesuaikanlah tema dekorasi tersebut dengan karakter kartun kesukaan anak Anda sehingga membuatnya tambah ceria.
2. Dekorasi ultah anak dengan balon-balon lucu
Pesta ulang tahun anak tidak akan lengkap rasanya tanpa dekorasi ulang tahun simple satu ini. Yup, balon dengan warna-warna jreng akan membuat tampilan ruangan semakin terasa lebih ceria dan menyenangkan untuk si kecil. Misalnya Anda bisa menata dekorasi balon ulang tahun ini di langit-langit rumah, depan pintu, jendela hingga menatanya secara rapi di lantai-lantai rumah kalian.
3. Dekorasi ultah anak dengan kertas pelangi warna-warni
Menciptakan suasana ruangan lebih ceria disukai oleh anak tentu menjadi kewajiban ketika acara ultah. Ciptakan suasana yang demikian dengan hiasan yang terbuat dari kertas pelangi. Anda pun bisa membentuk dengan aneka jenis kerajinan tangan seperti origami, pesawat, bunga, dll. Selanjutnya warnailah dengan pewarna makanan untuk menciptakan kesan ceria.
4. Dekorasi ulang tahun anak dengan makanan
Tak hanya dekorasi dari segi hiasan dinding saja, tapi kalian pun bisa berkreasi dengan membuat dekorasi ultah sederhana dari makanan. Misalnya saja kalian bisa membuat sate buah segar, cupcake lucu, kue pencuci mulut, pasta, dan sejenisnya. Tata dengan baik makanan-makanan tersebut di sekitar kue ulang tahun anak supaya membuat tampilan dekorasinya lebih hidup.
5. Dekorasi ultah dengan lampu warna-warni
Sebagai sentuhan terakhirnya, kalian bisa mendekorasi ruangan dengan lampu warna-warni misalnya seperti lampu tumblr. Kombinasi antara dekorasi warna dengan lampu ini akan semakin menciptakan suasana yang ceria. Yang terpenting tata dengan baik lampu-lampu tersebut di sekitar dinding ultah nanti. Bila ingin sedikit berbeda, masukkan lampu tersebut ke toples bening untuk menciptakan kesan yang unik dan menarik untuk tamu undangan nanti.
Bagaimana nih, tertarik dengan ide dekorasi ulang tahun anak diatas?
Itulah beberapa ide dekorasi ulang tahun sederhana dan simple untuk anak yang bisa kami sampaikan. Desain ultah diatas cocok untuk anak perempuan ataupun laki-laki, tinggal kalian saja yang menyesuaikan dengan temannya. Sekian ulasan mengenai dekorasi ulang tahun pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat dan selalu memberikan inspirasi positif untuk kalian semua.
0 komentar:
Posting Komentar